Playstation 4 Versi Asia Siap Meluncur Bulan Depan !



Selamat Malam Sobat.. Kali ini saya akan memberikan berita untuk kalian Gamers Sejati Tentunya...Hanya dalam waktu hitungan hari, Sony siap untuk meluncurkan konsol next-gen terbarunya – Playstation 4 untuk gamer yang berdomisili di Amerika Serikat. Animo yang tinggi dari para gamer memang menghasilkan fenomena tersendiri, yang diperlihatkan dengan angka pre-order fantastis yang menginvasi retail-retail besar di negeri Paman Sam, apalagi di tingkat harga USD 399 yang terhitung murah. Walaupun demikian, ini bisa menjadi mimpi buruk tersendiri bagi gamer yang tinggal di region lain, terutama Asia. Keinginan untuk menikmati Playstation 4 secepat mungkin tentu harus dibayar mahal lewat biaya impor yang menggila. Namun ada yang sedikit bersabar, gamer yang tinggal di Asia dapat menikmati versi resminya bulan depan!
Sony secara resmi akhirnya mengumumkan bahwa Playstation 4 versi Asia akan secara resmi diluncurkan di Hong Kong pada tanggal 17 Desember 2013 mendatang. Berbeda di tingkat harga, Playstation 4 versi Asiaini akan ditawarkan sedikit lebih mahal – sekitar HKD 3.380 atau sekitar USD 436 per unit. Versi bundle dengan Dynasty Warriors 8 Xtreme Legends dan Killzone Shadow Fall juga akan disertakan dengan harga yang sedikit lebih mahal. Lebih dari 33 game Playstation 4 akan menemani rilis versi Asia, termasuk lima game eksklusif yang cukup diantisipasi.
Sony akhirnya secara resmi mengumumkan rilis Playstation 4 versi Asia pada 17 Desember 2013 mendatang di Hong Kong. Versi ini akan ditawarkan dengan harga sedikit lebih mahal - USD 436.
Sony akhirnya secara resmi mengumumkan rilis Playstation 4 versi Asia pada 17 Desember 2013 mendatang di Hong Kong. Versi ini akan ditawarkan dengan harga sedikit lebih mahal – USD 436.
Lantas bagaimana dengan Indonesia sendiri? Survei kami di salah satu toko game terbesar di Jakarta mungkin cukup memberikan sedikit gambaran. Untuk Anda yang ingin segera mencicipi konsol next-gen ini dan tidak berkeberatan dengan Playstation 4 versi USA, Anda mungkin sudah bisa mendapatkan konsol iniakhir bulan November ini, namun dengan kisaran harga fantastis – sekitar Rp 9 – 10 juta per unit. Sementara Anda yang bisa sedikit bersabar dan menunggu hingga Playstation 4 versi Asia masuk pada akhir Desember 2013 mendatang, Anda mungkin bisa mendapatkannya di kisaran sekitar Rp 6 -7 juta per unit. Walaupun tidak dijelaskan apakah harga ini sudah termasuk bundle game atau tidak.
Kehadiran Playstation 4 versi Asia tentu saja menjadi berita baik, terutama bagi gamer yang memang mengincar konsol ini di harga yang lebih bersahabat. Opsi untuk membelinya secara online lewat retail besar online Asia atau bahkan meminta bantuan teman yang tengah berdomisili di negara-negara tetangga kini terbuka lebar. Prepare your money sobat!

Jangan lupa untuk mengklik G+1, Agar Makin Sering dan Semangat Ngepostnya.. ^^
0 Komentar untuk "Playstation 4 Versi Asia Siap Meluncur Bulan Depan !"

Jika Mau Berkomentar Tentang Artikel Ini Anda Harus :

- Sopan Dan Relavan Saat Berkomentar
- No Live Link
- No Link Porno
- Berkomentar Dengan Berbahasa Indonesia Dan Jelas
- Berkomentar Sesuai Dengan Judul Postingan Tersebut

 
Copyright © 2015 Software32 - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info